Home » » Sembuhkan Jerawat Dengan Obat Herbal

Sembuhkan Jerawat Dengan Obat Herbal

Written By BloggerMuda on 24 April 2012 | 12:36 AM

Temulawak
 
Kenapa jerawat bisa timbul? Jerawat terjadi karena peradangan yang disertai sumbatan pada kelenjar minyak kulit sehigga minyak di kulit tidak dapat keluar, menggumpal di dalam saluran, membengkak, dan terkadang disertai timbulnya nanah. Jerawat umum terjadi pada kulit, terutama kulit muka. Meski jerawat biasa muncul pada remaja, golongan usia yang lain juga dapat terkena jerawat. Jerawat pada remaja disebabkan oleh ketidakseimbangan hormon yang menyebabkan pengeluaran kelenjar minyak yang berlebihan yang kemudian mengeras dan menyumbat saluran.
Berikut ini obat herbal mengobati jerawat:

Daun lidah buaya secukupnya dikupas kulit luarnya lalu dijus. Setelah itu, ditambahkan sirih dan sambiloto kering secukupnya lalu direbus dengan air secukupnya. Air rebusan tersebut secukupnya dicampur dengan bedak beras dingin secukupnya. Setelah itu, digunakan sebagi masker.
Pemakaian : secara teratur 2 kali sehari. Setelah 10-12 hari, pengobatan dihentikan. Setelah itu, pengobatan dapat dilanjutkan kembali.

15 gram bubuk sambiloto, bedak beras dingin, dan air secukupnya diaduk hingga merata, kemudian dioleskan pada wajah secukupnya. Setelah 30 menit atau setelah kering, basuh wajah dengan air bersih.
Pemakaian : secara teratur 2 kali sehari. Setelah 10-12 hari, pengobatan dihentikan. Setelah itu, pengobatan dapat dilanjutkan kembali.

Parut 20 gram kunyit lalu diperas, kemudian airnya diminum.
Pemakaian : secara teratur 2 kali sehari. Setelah 10-12 hari, pengobatan dihentikan. Setelah itu, pengobatan dapat dilanjutkan kembali.

Parut 15 gram temu lawak tambahkan air dan garam secukupnya kemudian diperas dan disaring. Air perasannya diminum sebanyak 1 cangkir.
Pemakaian : secara teratur 2 kali sehari. Setelah 10-12 hari, pengobatan dihentikan. Setelah itu, pengobatan dapat dilanjutkan kembali.
Share this article :
 
Support : Copyright © 2012. Ramuan Obat Herbal dan Informasi Tips Kesehatan - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website
Proudly powered by Blogger